Taraaaa..
Senang sekali bisa nyicil ngetik blog. Inipun karena lagi senggang di sekolah. Kalo di rumah nggak ada banyak waktu lagi karena suami dan aku berjibaku dengan kerjaan rumah ditambah momong baby Sarah. Bentar lagi Sarah MPASI lho. Dihitung dari tanggal lahir sih 180 harinya tu 4 atau 5 Maret 2019. Sedangkan kalo dihitung usia, tepat 6 bulannya pas 6 Maret 2019. Sebagai mak emak yang baru punya anak pertama, tentunya menyiapkan MPASI adalah hal baru bagiku. Dag dig dug doonk ahaaahaha tapi aku ngga mau nyerah.



IMUNISASI DASAR

Bagi seorang new mom sepertiku, imunisasi anak adalah hal yang penting sebagai salah satu upaya proteksi dan kekebalan anak terhadap berbagai penyakit. Imunisasi ada yang berbayar full dan ada juga yang subsidi pemerintah. Kalo mau vaksin impor tanpa demam, bisa dilakukan di RS. Tentunya harganya lebih mahal. Tentu aja ada plus minusnya sendiri mau pilih vaksin impor atau lokal, trus mau imunisasi anak di posyandu/puskesmas, klinik bidan/dokter atau RS. Mau pilih ikut jadwal imunisasi dasar atau ngikut imunisasi jadwal IDAI 2017 yang didalamnya ada banyak imunisasi tambahan yang nggak disubsidi (seperti varisela, PCV, Rotavirus, JE, Influenza). Vaksin tambahan ini tergolong mahal dan hanya tersedia di RS atau klinik dokter anak.